Membuat Ucapan Happy Birthday
Kamis, 27 Januari 2011
0
komentar
Ini adalah postingan saya di Tahun 2010 .. dan Hari ini bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Istri Saya tercinta.. Saya akan buat tutorial membuat Ucapan Ulang Tahun yang Unik.. Image yang dibutuhkan :
Klik untuk memperbesar lalu save…
Buat dokumen baru
Sekarang gunakan Pen Tool untuk membuat bentuk seperti ini.. nanti format nya PATH ya.. gunanya untuk REL huruf.
Klik Type tool untuk membuat Huruf. Klik ditengah Path tadi.. tulis ” Happy”
warna gak jadi soal .. nanti akan diseting belakangan..
Gunakan cara yang sama .. buat bentuk seperti ini
Gunakan Type tool lagi untuk membuat kata birthday.
Klik kanan layer happy > rasterize layer.. klik kanan juga layer birthday > rasterize layer
gabungkan keduanya dengan menekan CTRL + E. kursor harus berada di paling atas ( layer birthday)
Klik kanan layer hasil penggabungan tadi > Blending Options, atau klik 2x. ikuti setting nya seperti dibawah
duplikat layer Happy dengan menekan tombol CTRL +J.. Klik kanan di layer hasl duplikat > Clear layer style untuk menghilangkan efek blending
buat layer baru dibawah layer Happy
gabungkan layer Happy dengan layer dibawahnya dengan menekan CTRL + E
Buka file gambar kayu.. lalu drag ke dalam dokumen yang baru saja dibuat.
Simpan diantara layer huruf dan layer 1
tekan CTRL + Klik di layer 1 untuk menyeleksi.. Klik Select > Inverse . Klik layer kayu lalu tekan DELETE
Pilih layer 1 .. Klik kanan > Blending Options .. setting color overlay nya
jangan dulu OK.. sekarang kita setting stroke
Sekarang kita setting Kayunya supaya keliatan 3D
Klik kanan layer kayu > Blending Options , Kita akan setting Drop shadow, Bevel & Emboss, dan Stroke berturut-turut seperti ini
Drop Shadow
Bevel & Emboss
Stroke
Beres deh Kayu nya..
Sekarang kita ubah hurufnya menjadi beraroma Rerumputan
buka file rumput, Drag ke dokumen tadi, atur sehingga menutupi kata-kata happy birthday.
CTRL + KLIK di layer huruf, klik Select > inverse , Klik layer rumput, lalu tekan DELETE.
Ayo kita kasih efek hurufnya dengan blending Option
Klik kanan di layer rumput yang udah jadi huruf tadi > Blending Options atau klik 2x … Ikutin setting nya seperti dibawah
DRop shadow
Bevel & Emboss
Supaya keliatan Lucu (kayak Jojon) kita kasih warna merah.. tapi pake gambar serangga.. supaya gambarnya lebih hidup.
buka gambar serangga lalu drag ke dalam dokumen
Atur gambar serangga nya sedemikian rupa, Kecilin, putar, injek, banting , dan perbanyak dengan menekan CTRL + J. sehingga hasilnya seperti ini
Selamat Mencoba…
Artikel Membuat Ucapan Happy Birthday ini dipersembahkan oleh Tutorial Photoshop Gratis. Kunjungi Wallpaper, Font, Desktop Theme Gratis Pokoknya Serba Gratis. Baca Juga Adobe Photoshop Tutorials
0 komentar:
Posting Komentar